Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Baru UI Diberi Beasiswa

Kompas.com - 07/04/2009, 20:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 10 mahasiswa baru Universitas Indonesia setiap tahunnya akan diberi beasiswa pendidikan dan biaya hidup dari Yayasan Amanah Recapital. Mahasiswa yang memenuhi syarat bisa menikmati beasiswa itu selama empat tahun.

 

 

Rosan Perkasa Roeslani, Ketua Yayasan Amanah Recapital, di Depok, Selasa (7/4), mengatakan komitmen beasiswa ini dilaksanakan selama lima tahun ke depan. 

"Krisis keuangan global saat ini telah menciptakan kondisi kehidupan masyarakat yang semakin sulit. Semakin besarnya beban kehidupan telah membuat pendidikan banyak dikorbankan. Keprihatinan inilah yang mendasari kami berinisiatif melaksanakan program beasiswa," kata Rosan.

 

Rosan mengatakan, tahun lalu Yayasan Amanah Recapital melakukan kerjasama pendidikan dan penelitian dengan sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. "Kerjasama dengan perguruan tinggi lainnya juga akan terus dikembangkan," kata Rosan.

 

Sunardji, Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan, dan Kerjasama Industri UI, mengatakan Indonesia memiliki potensi mahasiswa yang cerdas, bersemangat, dan berpotensi untuk menjadi pemimpin di masa depan. 

"Sayangnya, hambatan ekonomi seringkali menjadi penghalang kemajuan para mahasiswa. Program beasiswa ini merupakan salah satu solusi yang membantu kami," kata Sunardji.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com