Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Yogya-Surabaya Hanya Tersisa 5 Persen

Kompas.com - 27/11/2009, 20:43 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Tiket KA dari Yogyakarta ke Surabaya, Bandung, dan Jakarta selama libur Idul Adha (27-29 November), paling banyak hanya tersisa lima persen, atau tak lebih 50 tiket per KA. "Persentase ini pun, bergerak. Mungkin tengah malam atau sebelum tengah malam, bisa 100 persen habis," ujar Eko Budiyanto, Kepala Humas PT KA Daerah Operasi (Daop) VI Yogyakarta, Jumat (27/11) malam.

Menurut Eko, tidak ada penambahan KA, hanya memaksimalkan jumlah gerbong. Satu kereta, yang biasanya mengangkut 8-10 gerbong sekali berangkat, akan dimaksimalkan menjadi 10-12 gerbong. Total penumpang yang diangkut pada hari-hari biasa yang mencapai 7.500-an berdasarkan jumlah kursi, akan bertambah 20-30 persen atau 1.500-2.500 kursi.

"Penambahan 20-30 persen ini, dengan asumsi bahwa untuk KA kelas bisnis dan ekonomi, disediakan tiket berdiri yang masing-masing sebanyak 25 persen dan 50 persen dari jumlah kursi," ucap Eko.

Kereta Prameks yang melayani jurusan Kutoarjo-Yogya dan Yogya-Solo, hingga Minggu (29/11) besok juga padat penumpang. "Kami menambah jumlah pemberangkatan, dari 22 menjadi 26 kali. Puncaknya Minggu besok. Prameks yang biasanya dinaiki 6.000-8.000 penumpang per hari, Minggu besok, bisa mencapai 12.000-an penumpang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com