Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Metro: Pengguna Parkir Sering Waswas...

Kompas.com - 14/12/2009, 13:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ditlantas Polda Metro Jaya menyatakan, rasa waswas sering menghinggapi para pengunjung ataupun pekerja selama memarkir kendaraannya di tempat pusat perbelanjaan atau perkantoran.

Mereka masih mempertanyakan profesionalitas pihak sekuriti. Karena itulah Ditlantas Polda Metro Jaya melakukan pelatihan peningkatan kemampuan anggota satpam.

"Kalau pengunjung ataupun pekerja di kantoran masih waswas tentang kendaraannya, berarti pihak satpam di tempat tersebut masih perlu dikaji. Jangan sampai angkat tangan kalau ada permasalahan," ujar Direktur Lalu Lintas Kombes Condro Kirono ketika menutup pelatihan yang diikuti oleh sekitar 2.500 satpam di wilayah hukum Polda Metro Jaya di Gedung TMC, Jakarta Selatan, Senin (14/12/2009).

Karena itu, kata Condro, keterampilan yang telah diberikan oleh pihak Lalu Lintas Polda Metro Jaya ini harus selalu dilatih, jangan sampai setelah ini tutup buku.

"Bisa-bisa nanti angkat kaki jika selalu muncul permasalahan di tempat kerja," ujarnya.

Condro mengatakan, kerja sama tersebut harus terus dijalin. Pihaknya pun siap membantu jika ada sesuatu hal yang dibutuhkan oleh pihak sekuriti.

"Nanti kami bisa menyediakan tempat jika memang dibutuhkan baik untuk pelatihan lagi maupun sekadar berbagi pengalaman," ujar Condro Kirono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com