Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samarinda Shalat Gaib untuk Gus Dur

Kompas.com - 01/01/2010, 14:24 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.com - Upaya mengenang dan mendoakan kepergian Presiden RI ke-4 KH Abdurrachman Wahid atau Gus Dur masih terus berlangsung. Di Samarinda, Kalimantan Timur, hampir semua masjid diperkirakan menyelenggarakan shalat gaib yang dilaksanakan usai shalat Jumat siang ini.

Salah satu masjid yang menyelenggarakan shalat itu adalah Masjid Islamic Center, masjid terbesar di Kaltim.
H  M  Rofii Koordinator Imam Rawatib Masjid Islamic Center, Jumat (1/1/2010) mengatakan upaya mengenang wafatnya Gus Dur juga dilakukan Kamis malam, melalui pembacaan surat yasin, tahlil, dan juga shalat gaib yang dilakukan seusai magrib.

"Setiap menjelang tahun baru Islam, kami selalu mengadakan tahlilan. Kebetulan semalam momentumnya bersamaan dengan wafatnya Gus Dur, sehingga kami melakukan hal itu," ujarnya.

Menurut rencana untuk kegiatan tahlil di Masjid Islamic Center yang memiliki daya tampung hingga 40.000 jemaah, itu akan tetap dilakukan hingga hari ketujuh meninggalnya Gus Dur.

Ibadah serupa juga dilakukan umat muslim di daerah Teluk Dalam, Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartagara. Kotbah Hariadi, warga Teluk Dalam mengatakan semalam warga setempat membaca yasin bersama dan shalat gaib. "Kebetulan waktunya bersamaan dengan malam jumat, yang mana kami biasa yasinan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com