Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Patung Obama Pindahan?

Kompas.com - 05/02/2010, 16:51 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Wali Kota Jakarta Pusat Sylviana Murni mengaku  belum tahu waktu pemindahan Patung Obama di Taman Menteng ke SDN Menteng 01. Menurut dia, pemindahan patung yang diberi nama "Berry's Dream" tersebut harus dikoordinasikan dengan berbagai pihak.

"Harus berkoordinasi, harus bekerja sama dengan stakeholder, juga dengan kedutaan besar," kata Sylviana yang ditemui saat menghadiri peresmian sekretariat Ikatan Alumni SD Besuki (sekarang SDN Menteng 01), Jumat (5/2/2010) di Jakarta.

Pihak SDN Menteng 01 pun belum bisa memastikan kapan Patung Obama akan dipindahkan. "Sampai saat ini dalam proses, tidak akan lama," kata Wakil Kepala SDN Menteng 01 Akhmad Solikhin saat ditemui di tempat yang sama.

Akhmad Solikhin mengatakan, pihak sekolah tidak punya otoritas untuk memutuskan pemindahan itu sendiri. Koordinasi harus dilakukan berbagai pihak, antara lain pemerintah, stakeholder, dan Ikatan Alumni SD Besuki sendiri.

Bahkan lokasi penempatan patung tersebut pun ia juga belum tahu. "Tempatnya di mana itu belum ketemu, kami masih survei tempat," katanya.

Dengan rencana pemindahan patung tersebut, Ketua Umum Ikatan Alumni SD Besuki Hiramsyah S Thaib menyatakan kebanggaannya. "Patung Obama semoga menjadi sesuatu yang membanggakan, bukan menjadi polemik," kata Hiramsyah.

Pemindahan Patung Obama dilakukan sebagai tindak lanjut dari keberatan yang sempat diajukan beberapa komunitas masyarakat mengenai penempatan patung. Selain itu, pemindahan akan dilakukan sebagai bagian dari persiapan menyambut kedatangan Presiden Amerika Serikat tersebut pada bulan Maret nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com