Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Padang Targetkan 2 Juta Wisatawan

Kompas.com - 29/04/2010, 15:07 WIB

PADANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat menargetkan 2 juta orang kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara pada tahun ini. "Target tersebut diharapkan bisa tercapai terkait Tour de Singkarak 2010 akan digelar di Sumatera Barat pada 1-6 Juni 2010 yang akan diikuti 500 peserta lokal dan asing, " kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Kota Padang,  Edi Hasyimi di Padang, Kamis (29/4/2010).

Jika dari 500 peserta lomba balap sepeda internasional itu membawa official, keluarganya maka wisatawan yang akan berkunjung akan bertambah. Apalagi, dari peserta asing yang diundang sebanyak 25 negara itu juga membawa kerabat atau anggota keluarganya, maka jumlah wisman yang berkunjung juga bertambah.

"Padang optimistis bisa mencapai target kunjungan tersebut apalagi  dalam acara ’tour de singkarak’ Padang sebagai tempat star dimulainya lomba bergengsi internasional itu bakal ramai dikunjungi wisatawan," katanya.

Selain itu, jumlah kunjungan wisatawan lokal dan asing ke Kota Padang bakal bertambah terkait pada Juli 2010 digelarnya lomba perahu naga (selaju sampan) di Padang. Kegiatan yang digelar setiap tahun itu, katanya,  juga bakal diikuti peserta dari tujuh negara.

Berdasarkan data Dinas Budpar Kota Padang, menunjukkan jumlah kunjungan wisatawan lokal dan asing tercatat sebanyak 1,6 juta orang pada tahun 2008 dan meningkat menjadi 1,7 juta orang pada tahun 2009. Peningkatan kunjungan terjadi akibat gempa berkekuatan 7,9 SR menguncang Sumbar pada 30 September 2009 sehingga sejumlah relawan asing yang memberikan bantuan kemanusiaan bisa dihitung sebagai turis.

Selain memberikan bantuan kemanusian turis yang datang ke Sumbar juga belajar, bekerja sekaligus menikmati keindahan objek wisata Kota Padang, dan sejumlah objek wisata lainnya di kabupaten dan kota di Sumbar.

Padang memiliki aneka objek wisata budaya, kesenian dan pemandangan alam seperti pantai Padang, Pantai Air Manis dikenal dengan adanya Batu Malin Kundang,  Sungai Batang Muaro, Panorama Kota Padang, taman raya Hutan Bung Hatta, perkampungan nelayan di Sungai Pisang, dan Bungus Teluk Kabung, serta lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com