Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Badut Gelanggang Samudra Jadi Idola

Kompas.com - 28/05/2010, 14:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Delapan badut berkostum hewan laut itu tampak ceria di antara kerumunan pengunjung Gelanggang Samudra Taman Impian Jaya Ancol Jakarta, Jumat (28/5/2010).

Dengan centilnya, mereka menghampiri anak-anak sambil berjoget mengikuti irama musik. Beberapa anak tampak ketakutan melihat aksi si badut. Namun, sebagian besar pengunjung gembira menyambut aksi si badut.

Pengunjung pun berebut berfoto, berjabat tangan, atau bahkan menari bersama delapan badut aneka warna itu. Menurut keterangan petugas keamanan Gelanggang Samudra, Jeje, delapan badut yang terdiri dari badut kura-kura, singa laut, lumba-lumba, dan paus putih itu hanya menghibur pengunjung pada hari libur atau Sabtu dan Minggu. "Dari pukul 10.00 sampai pukul 16.00, kira-kira badut-badut muter-muter di Gelanggang Samudra," katanya.

Perjuangan badut-badut menghibur pengunjung tidak boleh diremehkan. Tentunya tidak mudah berjam-jam berada di balik kostum badut yang tebal, berat, dan tampak membuat gerah.

Namun, kesulitan memakai kostum badut tidak ditampakkan para badut. Dengan cerianya, mereka berlari, bergaya, melompat, dan menghibur pengunjung Gelanggang Samudra Taman Impian Jaya Ancol.

Selain dihibur delapan badut, pengunjung Gelanggang Samudra dapat menyaksikan pertunjukan water stuntman show yang dimulai pukul 11.30, 13.00, dan 15.15 pada hari libur. Atau pertunjukan teater Empat Dimensi pada pukul 11.00, 12.00, 13.00, 14.00, 15.00, dan 16.15. Ada juga pertunjukan aneka satwa pada pukul 09.45, 12.15, 14.15, dan 15.45. Pun pertunjukan pentas singa laut, lumba-lumba, dan paus putih yang dimulai pukul 10.45, 13.30, dan 16.45.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com