Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendaraan Hias Bakal Hiasi Jakarnaval

Kompas.com - 27/06/2010, 13:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sedikitnya 22 aneka kendaraan hias bakal memeriahkan pergelaran Jakarta Karnaval (Jakarnaval) 2010 pada Minggu (27/6/2010). Karnaval yang mengambil tema Kemilau Jakarta Warna-Warni Seni Budaya ini akan dimulai pada pukul 15.00 WIB dengan dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Fauzi 'Foke' Bowo.

Selain akan menghadirkan 22 aneka kendaraan hias, karnaval ini akan diikuti oleh 1.750 peserta dari berbagai jajaran Pemprov DKI Jakarta dan serta berbagai komunitas warga Jakarta. Seluruh peserta tersebut terbagi-bagi dalam 35 kelompok yang akan mengikuti pawai. "Akan ada berbagai kendaraan hias yang unik-unik. Dari kereta monas sampai sepeda hias," kata Project Manager Jakarnaval 2010 Idham Mulyana.

Selain pawai aneka kendaraan hias, Idham mengatakan, acara juga akan dilanjutkan dengan panggung musik dan pemberian penghargaan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto terhadap komunitas dan kendaraan hias yang paling unik. "Acara penutupan mulai pukul 17.00, nanti juga akan ada panggung musik dan pemberian penghargaan," katanya.

Dikatakan Idham, pawai kendaraan hias ini nantinya akan mengambil rute mulai dari halaman Gedung Balaikota Pemprov DKI Jakarta Jalan Medan Merdeka Selatan - Jalan MH Thamrin - Bundaran HI - Bundaran Indosat - dan berakhir di Monas Jalan Medan Merdeka Selatan.

Sementara itu, pemantauan Kompas.com situasi di depan Balaikota Pemprov DKI Jakarta mulai dipadati oleh para peserta karnaval. Berbagai komunitas dengan kendaraan hiasnya mulai berdatangan satu-persatu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com