Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oneng Dapat Dukungan BMI Bandung

Kompas.com - 28/06/2010, 22:45 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Artis yang juga anggota DPR RI, Rieke Diah Pitaloka alias Oneng mendapat dukungan moral dari Banteng Muda Indonesia (BMI) Kota Bandung, terkait kasus pengusiran di Kabupaten Banyuwangi, Jatim, beberapa waktu lalu.

Bahkan dukungan tersebut akan diciptakan dengan rencana gugatan secara perdata kepada para pelaku pengusiran acara sosialisasi kesehatan di Banyuwangi.

Gugatan secara perdata ini akan dilayangkan, karena BMI menilai para pelaku pengusiran melakukan tindakan tidak menyenangkan.

BMI Kota Bandung juga meminta kepada kepolisian untuk segera menindak tegas oknum yang melakukan pengusiran.

Ketua BMI Kota Bandung, Makolin, Senin (28/6/2010) mengatakan, terjadinya pengusiran anggota DPR RI di Banyuwangi merupakan bentuk main hakim sendiri serta terkesan mengabaikan keberadaan polisi. Pihaknya sangat prihatian atas peristiwa semacam itu.

Karena itu, kata Makolin, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan polisi harus segera bertindak dan BMI Kota Bandung siap membantu dalam penegakan hukum. Bahkan berencana menggugat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com