Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riuh Kentongan di Etape Ketujuh

Kompas.com - 30/06/2010, 14:13 WIB

BATANG, KOMPAS.com — Setelah menempuh perjalanan sejauh 57 kilometer dari Kota Semarang, tim Jelajah Sepeda Surabaya-Jakarta saat ini sudah memasuki Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Tim beristirahat siang di Desa Plelen, Kecamatan Gringsing, sekitar tiga kilometer sebelum memasuki tanjakan Alas Roban.

Melintasi tanjakan Alas Roban, tim disambut dengan pukulan kentongan besar yang dibeli tim pendukung di Klaten untuk menyemangati para pesepeda saat menggowes. Keriuhan kentongan mampu menghibur tim melintasi jalur pantura yang membosankan dibanding jalur sebelumnya di selatan Pulau Jawa.

"Ayo terus, tanjak, semangat, sebentar lagi tinggal 200 meter sudah sampai di atas," teriak Markus, sambil memukul kentongan.

Di Alas Roban, ada dua tanjakan sepanjang satu kilometer yang dilalui. Keduanya mampu dilibas begitu saja oleh tim karena tanjakan ini masih tidak seberapa dibanding tanjakan etape ketiga yang panjang dan ekstrem.

Tim jelajah harus menghabiskan sisa perjalanan sejauh 43 kilometer untuk memasuki Kabupaten Pekalongan. Sekitar pukul 16.00, tim diperkirakan tiba di Kota Pekalongan dan menyelesaikan etape ketujuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com