Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Siapkan 10 Pos Pengawasan Pemudik

Kompas.com - 26/08/2010, 16:20 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Lalulintas Kepolisian Daerah Metro Jakarta Raya menyiapkan 10 pos pengawasan (check point) pada jalur mudik.

"Pos pengawasan itu untuk tempat kontrol ketertiban lalulintas bagi pemudik," kata Direktur Lantas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Condro Kirono di Jakarta, Kamis (26/8/2010).

Condro mengatakan hal itu saat rombongan anggota DPR RI Komisi V Bidang Perhubungan meninjau kesiapan pengamanan Traffic Managament Center (TMC) Ditlantas Polda Metro Jaya menghadapi arus mudik dan balik lebaran.

Pos pengawasan itu tersebar di wilayah hukum Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, meliputi Bekasi, Tangerang dan Depok atau seluruh kepolisian resor (polres).

Selain itu, Polda Metro Jaya mendirikan 90 pos pengamanan (pospam) mudik di wilayah Jakarta, Bekasi, Depok dan Tangerang.

Condro menyatakan penempatan pospam itu guna mengantisipasi tindak pidana kejahatan pada titik rawan, seperti terminal dan stasiun.

Perwira menengah kepolisian itu, menjelaskan keberadaan pospam dan pos pengawasan bertujuan untuk mengantisipasi jumlah kecelakaan.

Condro menyebutkan beberapa titik rawan kecelakaan di Jakarta, yakni Daan Mogot (perbatasan Kota Tangerang dan Jakarta Barat), Bekasi dan Tangerang.

Ketua Komisi V DPR RI Bidang Perhubungan, Yasti Soepredjo Mokoagow mengatakan, Polda Metro Jaya cukup siap menghadapi arus mudik dan balik lebaran.

"Persiapannya sudah sesuai harapan, namun kami berharap dapat kondisi ini dipertahankan agar arus mudik berjalan lancar," kata Yasti.

Yasti juga meminta pihak terkait menambah fasilitas penunjang lalulintas, termasuk rambu dan kamera tersembunyi untuk memantau arus lalulintas khususnya di jalur Pantai Utara dan Pantai Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com