Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air di Situ Pamulang Surut

Kompas.com - 26/09/2010, 14:20 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Mulai hari Minggu (26/9/2010), ketinggian air di Situ Pamulang atau Situ Sasak Tinggi mulai menurun. Tidak tampak lagi genangan air yang di sepanjang Jalan Padjadjaran, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan.

"Mulai hari ini sudah surut. Bisa dilihat enggak ada lagi genangan setinggi mata kaki sebelumnya," ujar Kabid Lalin Dishub Kominfo Tangsel, Wijaya Kusuma, Minggu (26/9/2010), saat dijumpai di lokasi.

Ia mengungkapkan, hari Sabtu (25/9/2010), volume air di situ Pamulang memang sempat meluap ke jalanan karena hujan deras berhari-hari. Akan tetapi, luapan air tersebut tidak sampai menggenang di jalanan. "Airnya turun ke daerah yang lebih rendah, di jalanan sekitar mata kaki saja. Maka dari itu, sejak kemarin dari pihak PU sudah mengantisipasinya dengan menambah kantung pasir dan talur ranjang kawat," ujarnya.

Hal yang sama juga diutarakan Ujang (54), warga sekitar Situ Pamulang yang mengaku lega air mulai surut sehingga tidak membahayakan lagi rumahnya. "Biasanya kalau di sini banjir, imbasnya ke rumah-rumah di bawah. Air akan mengalir ke situ," ujar Ujang.

Persis di depan Situ Pamulang ada beberapa rumah yang posisinya lebih rendah daripada situ yang biasa dijadikan ternak ikan tersebut. Rumah-rumah itulah, menurut Ujang, yang selalu terkena imbas meluapnya air di Situ Pamulang, meski hal ini jarang terjadi.

"Dulu tahun 2007 yang terparah, sampai merendam satu rumah dan hanyutin satu motor. Rumah itu ada di bawah, enggak sejajar dengan jalan," ucap Ujang.

Hingga saat ini, situ masih terus didatangi para pengendara motor yang penasaran melihat volume air yang surut. Penjual makanan pun mulai ramai menyemarakkan wisata situ yang biasanya sepi pengunjung tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com