Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Pengantin Ini Kena Razia di Hotel

Kompas.com - 23/11/2010, 17:39 WIB

BADUNG, KOMPAS.com — Tak disetujui orang tua calon mempelai wanita, sejoli asal Bali, I Gusti Ngurah SA (28), dan pacarnya, Gusti Agung RP, mencoba kawin lari untuk menyatukan cinta mereka ke jenjang pernikahan. Namun apes, keduanya justru harus berurusan dengan polisi karena terjaring razia saat tengah menunggu di hotel menjelang pernikahan.

Mengetahui hubungan mereka tidak disetujui oleh ayah sang wanita, sejoli ini memutuskan untuk melangsungkan pernikahan di keluarga sang pria, Gusti Ngurah SA, di tempat asalnya, yakni Desa Singapadu, Gianyar. Pernikahan direncanakan berlangsung pada Senin (22/11/2010) sore kemarin.

Keduanya pun berjanji untuk bertemu di Hotel Puspasari yang terletak di depan Terminal Mengwi sekitar pukul 15.00 Wita. Sang pria, I Gusti Ngurah SA, tiba lebih dulu dan menunggu di kamar nomor 4. Rencananya, setelah Gusti Agung RP pulang kerja, mereka langsung berangkat dari hotel tersebut menuju Singapadu untuk melangsungkan pernikahan.

Namun, rencana ini berantakan. Tidak lama setelah Gusti Agung RP menemui calon suaminya I Gusti Ngurah SA di dalam kamar, sejumlah aparat Polres Badung yang tengah melakukan Operasi Pekat mengetuk pintu kamar mereka. Karena tidak bisa menunjukkan surat nikah, keduanya pun diangkut ke Polres Badung untuk diproses lebih lanjut.

"Keduanya sempat cerita mau melaksanakan upacara, tapi anggota tidak percaya begitu saja, dan akhirnya dibawa ke Polres," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Badung Ajun Komisaris I Ketut Soma Adnyana, di Mapolres Badung, Selasa (23/11/2010).

Mendengar kabar mengejutkan ini, sekitar pukul 17.30 Wita kemarin, pihak keluarga si pria yang sudah menyiapkan acara pernikahan bersama kelian adat mendatangi Polres Badung untuk menjemput mereka. "Keluarga sempat panik karena kedua pasangan ini tak kunjung datang," imbuh Soma Adnyana.

Setelah pihak keluarga menjelaskan dan meyakinkan polisi, keduanya akhirnya dilepas dan bisa melangsungkan pernikahan yang sempat tertunda ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com