Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Masuk Bandara, Buruh Konvoi

Kompas.com - 01/05/2011, 17:22 WIB

TANGERANG, KOMPAS.com - Setelah sempat terjadi bentokan dua kali di Jalan Surya Darma, Neglasari, Kota Tangerang, akhirnya ratusan buruh dari 8 aliansi serikat pekerja se-Kota Tangerang Selatan, Kota Tangerang, dan Kabupaten Tangerang kembali ke Kota Tangerang, Minggu (1/5/2011).

Sekitar pukul 14.00, massa yang datang dengan mengenakan sepeda motor, angkutan kota (angkot), mobil pribadi, dan bus tidak lagi memaksa menuju pintu M1 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang (jaraknya 1 kilometer dari tempat massa tertahan oleh blokade polisi).

Setelah memilih balik kanan, massa yang tidak puas karena mereka tidak bisa berunjuk rasa memperingati Hari Buruh Internasional di pintu M1 bandara akhirnya memilih konvoi mengelilingi Kota Tangerang. Konvoi dikawal oleh mobil patroli polisi.

Setelah massa beranjak pulang, Kepala Polrestro Tangerang Kota Tavip Yulianto langsung membubarkan pasukan dan mendekati Kepala Polrestro Khusus Bandara Internasional Soekarno-Hatta Ajun Komisaris Besar Reynhard Silitonga dan Wakil Kapolda Metro Jaya Brigjen Suhardi Alius yang berada di belakang pasukan pengamanan.

Reynhard mengatakan, pengamanan untuk unjuk rasa ini dilakukan oleh sebanyak dua kompi dari Polda Metro Jaya, Polrestro Kota Tangerang, dan Polrestro Khusus Bandara Soekarno-Hatta.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com