Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Macet di Tol Jakarta-Merak

Kompas.com - 24/07/2011, 00:22 WIB

TANGERANG, Kompas.com - Kemacetan parah terjadi di ruas Tol Jakarta-Merak, tepatnya di kawasan Balaraja sampai Ciujung, Minggu (24/7/11) dini hari ini. Kemacetan terjadi akibat perbaikan badan jalan tol yang tak kunjung usai.

Menurut beberapa sopir truk yang beristirahat di SPBU kilometer 42, antrean kendaraan sudah mulai terlihat pada Sabtu sekitar pukul 20.00. Hingga kini, kemacetan masih terjadi.

Berdasarkan pantauan, kemacetan terjadi karena adanya perbaikan badan jalan tol yang sudah berlangsung lama. Ruas jalan tol dari kilometer 42 hingga kilometer 45 ditutup. Kendaraan dialihkan melalui ruas tol Merak-Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com