Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Ratusan Kendaraan Terjaring Razia Petugas

Kompas.com - 05/10/2011, 15:56 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aparat Dinas Perhubungan kembali menjaring ratusan angkutan umum dengan kaca film melampaui batasan kepekatan. Operasi hari ini diadakan di tiga terminal berbeda, masing-masing Terminal Kampung Rambutan, Terminal Kalideres, dan Terminal Tanjung Priok.

"Ada 137 kendaraan yang terjaring, 13 di antaranya di-BAP (ditilang)," kata Budi Sugiantoro, Kasi Pengendalian Operasi Sub Dinas Perhubungan Jakarta Timur kepada Kompas.com usai operasi di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.

Operasi kaca film untuk kedua kalinya diadakan di Terminal Kampung Rambutan, setelah operasi pertama diadakan pada Senin (19 September) tiga pekan lalu.

Meski demikian, jumlah kendaraan yang terjaring masih terhitung tinggi. Itu pun belum terhitung puluhan angkot yang disaksikan Kompas.com berjejer di pinggiran Jalan Supriyadi antara pertigaan Ceger - Bambu Apus dan terminal Kampung Rambutan.

"Itu pasti angkot-angkot bermasalah, bisa karena kaca film dan surat-surat kendaraan, bisa juga masalah kelaikan," kata Budi.

Untuk menjaring sejumlah angkutan umum yang berupaya menghindari razia, petugas Dishub yang diawasi langsung Kepala Bidang Pengendalian Operasi Dishub DKI Arifin Hamonangan, harus di tempatkan juga di ruas jalan umum.

"Ya, terpaksa, kalau enggak, banyak yang lolos. Informasi antarsopir sangat cepat. Jadi, mereka yang sudah tahu akan ambil jalur lurus, enggak masuk terminal," jelas Budi.

Banyaknya angkot yang berupaya menghindari razia menunjukkan masih tingginya jumlah angkutan umum bermasalah. Untuk itu, pihak Dishub berharap partisipasi para pemilik kendaraan agar memiliki inisiatif untuk memenuhi standar-standar angkutan umum sesuai aturan.

"Selama ini, mereka sepertinya masih tunggu penindakan dari kami, tunggu terjaring razia baru berubah," kata Budi.

Operasi kaca film yang dijalankan Dinas Perhubungan DKI sudah memasuki pekan ketiga.

Pada operasi sehari sebelumnya di tiga terminal berbeda, petugas berhasil menjaring 185 kendaraan. 179 kendaraan dilepas kaca film, enam kendaraan di antaranya ditilang atau memperoleh sanksi administratif terkait kelengkapan surat-surat dan kelaikan kendaraan.

Sementara itu, pada hari Senin (3/10/2011) dalam operasi yang sama di tiga terminal berbeda, petugas menjaring 146 kendaraan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com