Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang Transjakarta Sesak, tetapi ke Mana Uang Tiket?

Kompas.com - 24/10/2011, 11:25 WIB
Neli Triana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menumpang tranjakarta di koridor 1 Blok M-Kota pagi ini, sungguh terasa betapa sesaknya. Hampir tidak ada tempat lapang di bus berjalur khusus tersebut. Baik besi kerangka pembatas tempat duduk dan pintu keluar, maupun gantungan pegangan tangan, sudah dipenuhi tangan-tangan yang bergayut.

Tranjakarta yang penuh sesak pada jam sibuk pagi hingga sore terlihat juga di delapan koridor lain. Koridor 9 Pinang Ranti-Grogol yang menembus Jalan Gatot Subroto, misalnya, juga cukup disesaki calon penumpang.

Maklum saja, koridor ini menghubungkan sejumlah perkantoran, pusat belanja, universitas, dan persimpangan dengan jalan protokol lain.

"Dari survei kami sekitar 3 bulan lalu, kami yakin jumlah penumpang transjakarta per hari lebih dari 300.000 orang. Cuma, memastikannya memang sulit karena tiket masih manual," kata Tulus Abadi dari Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI).

Tulus yakin ada upaya menekan jumlah penumpang sebenarnya untuk kepentingan negatif. "Uang dari pembelian tiket yang tak dihitung rawan disalahgunakan," katanya.

Sudah saatnya, lanjut Tulus, pemerintah dan BLU transjakarta berbenah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com