Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pelaku Pembunuhan di Bojong Tua Ditangkap

Kompas.com - 23/12/2011, 19:03 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepolisian Resor Bekasi Kota membekuk dua pelaku terkait kasus penemuan mayat perempuan tanpa identitas di sebuah kebun kosong di Jalan Masjid Al Ikhlas, Kampung Bojong Tua, RT 05/RW 01, Kelurahan Jatimakmur, Pondok Gede, Kota Bekasi. Kedua pelaku yang ditangkap berperan menggali tanah untuk mengubur perempuan malang itu.

"Sudah dua orang yang kami amankan terkait mayat perempuan di kebun kosong itu," kata Kapolres Bekasi Kota Komisaris Besar Priyo Widianto, Jumat (23/12/2011), saat dijumpai di Mapolda Metro Jaya.

Dua pelaku tersebut berinisial A dan I. Keduanya ditangkap pada Kamis (22/12/2011) malam di rumahnya, yang terletak tak jauh dari sekitar lokasi penemuan mayat.

"Dua orang ini berperan menggali tanah untuk menyembunyikan korban," kata Priyo.

Dari keterangan kedua pelaku diketahui bahwa pelaku pembunuhan adalah R yang saat ini masih dalam buruan polisi. Namun, polisi masih belum bisa memastikan apakah R membunuh seorang diri.

"Akan ketahuan kalau kami sudah menangkap R karena keterangan sementara baru didapat dari dua pelaku," ucap Priyo.

Selain itu, Priyo mengungkapkan, identitas mayat perempuan itu juga sudah mendapat titik terang. Pasalnya, sudah ada keluarga yang mengakui mayat itu.

"Inisialnya WW, tapi sekarang anaknya mau memastikan, apakah itu benar ibunya atau bukan," imbuh Priyo.

Sebelumnya, mayat perempuan tanpa identitas ditemukan di kebun kosong Jalan Masjid Al Ikhlas, Kampung Bojong Tua, Kelurahan Jatimakmur, Pondok Gede, Kamis (22/12/2011) pagi. Saat ditemukan, korban mengenakan baju coklat bertuliskan "Strenght the Timer" dan celana panjang jins berwarna hitam tanpa identitas.

Mayat ditemukan dengan posisi telungkup dan terkubur hampir setengah badan, yakni dari kepala hingga punggung. Bagian belakang kepala mayat itu juga mengalami luka parah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com