Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pintu Air Pasar Ikan Siaga II

Kompas.com - 13/01/2012, 14:54 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Meski cuaca di sekitar Pasar Ikan terpantau mendung, ketinggian muka air di Pintu Air Pasar Ikan masuk siaga II. Padahal, menurut prediksi BMKG, ketinggian air laut mengalami pasang naik hanya pada 10-11 Januari. Tetapi, ternyata saat ini air laut masih mengalami pasang naik.

Fajar, petugas Crisis Center DKI Jakarta, mengatakan, ketinggian muka air di Pintu Air Pasar Ikan mencapai 205 sentimeter hingga pukul 12.00 dengan keadaan cuaca mendung. Sementara itu, batas bawah siaga II dari Pintu Air Pasar Ikan adalah 200 sentimeter. Berdasarkan data dari Crisis Center, Pintu Air Pasar Ikan dari pukul 07.00 terus meningkat dari awalnya hanya 170 sentimeter.

"Di sekitar Pintu Air Pasar Ikan memang sempat gerimis pada pukul 09.00, tapi hanya sebentar," ujar Fajar, ketika dijumpai di Balaikota, Jumat (13/1/2012).

Untuk itu, warga diimbau tetap waspada mengingat kondisi masing-masing daerah berbeda. Karena ada daerah yang masuk siaga III saja, daerahnya sudah tergenang bahkan dapat mencapai ketinggian 1 meter. Sementara itu, untuk ketinggian air di Pintu Air Katulampa, Bogor, juga terus mengalami kenaikan. Jika pada pukul 07.00 ketinggian air hanya 20 sentimeter, pada pukul 12.00 mencapai 50 sentimeter. Namun, masih dalam siaga IV dengan keadaan gerimis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com