Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Warga Banten Mengungsi

Kompas.com - 15/01/2012, 10:37 WIB
Cyprianus Anto Saptowalyono

Penulis

SERANG, KOMPAS.com- Ribuan rumah di tepian Sungai Ciujung, Kabupaten Serang, Banten, terendam banjir, Minggu (15/1/2012).

Warga yang rumahnya tergenang banjir mengungsi ke daerah yang lebih tinggi, seperti di pematang, bahkan ada yang di jalan raya Serang. Rumah-rumah yang tergenang banjir akibat luapan sungai antara lain di Kampung Ondar-andir, Dukuh, Picon, Palembangan, Prawen, dan Rangkas Panjang.

Semua desa itu ada di tepian Sungai Ciujung bilangan Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten. "Di sekitar sini saja lebih dari 1.000 rumah yang terendam. Ketinggian banjir ada yang lebih dari 2 meter," kata Junali, seorang warga Kragilan.

Truk Satuan Brigade Mobil Kepolisian Daerah Banten yang dilengkapi perahu karet terlihat ada di lokasi banjir sekitar tol Ciujung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com