Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan MRT Tetap seperti Rencana Semula

Kompas.com - 19/01/2012, 23:38 WIB
M Clara Wresti

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pembangunan mass rapid transit (MRT) yang direncanakan akan dimulai tahun ini akan berjalan seperti rencana semula. Jalur dan stasiun yang terletak dari Lebak Bulus hingga Sisingamangaraja akan melayang. Sedangkan jalur dan stasiun selanjutnya, dari Sisingamangaraja hingga Bundaran HI akan berada di tanah.

Menurut Kepala Humas PT MRT Jakarta Mapalagupta Sitorus, penentuan letak jalur ini sudah berdasarkan kajian yang mendalam dan panjang yang dilakukan pemerintah bersama JICA selaku pemberi pinjaman. "Jadi tidak benar kalau jalur Lebak Bulus-Sisingamangaraja kita ubah menjadi layang. Yang benar, memang sejak awal sudah ditentukan jalur itu adalah jalur layang," kata Sitorus.

Penentuan jalur Lebak Bulus-Sisingamangaraja itu memakai jalur layang karena beberapa sebab. Pertama, membuat jalur bawah tanah jauh lebih mahal dibanding jalur layang. Kedua, secara teknis jika jalur itu dibuat terowongan maka warga yang berada di tepi jalur itu harus memindahkan pondasi bangunannya. "Itu tidak mungkin karena jalan Fatmawati-Panglima Polim itu sempit dan padat sehingga tidak mungkin warga mengubah fondasi bangunan," jelasnya.

Sitorus berharap masyarakat memahami alasan ini karena semuanya dilakukan dengan pertimbangan yang matang dan demi kepentingan bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com