Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Pertimbangkan Jokowi dan Foke

Kompas.com - 09/03/2012, 12:39 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Beberapa partai politik sudah mengeluarkan nama-nama calonnya yang maju dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2012. Namun demikian, sampai saat ini Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) belum juga menentukan calonnya, meskipun pada Senin (5/3/2012) lalu PDI-P sudah menggelar uji kelaikan dan kepatutan calon.

Sekretaris Jenderal DPP PDI-P Tjahjo Kumolo mengatakan, meskipun belum diputuskan, partai berlambang kepala banteng ini memiliki dua alternatif calon untuk maju di Pilkada DKI Jakarta kali ini. Alternatif pertama, partai ini akan mengusung nama Joko Widodo atau Jokowi.

"Nama Jokowi cukup unggul di sini. Jadi, kenapa tidak? Tapi, kami akan coba lihat segala kemungkinan," kata Tjahjo kepada Kompas.com, Jumat (9/3/2012).

Selain sedang menentukan calon, PDI-P juga tengah melakukan pendekatan politik ke partai politik lain. Hal ini mengingat PDI-P tidak mampu mengusung calon sendiri karena kursi di DPRD DKI Jakarta tidak memenuhi kuota, yaitu hanya 11 kursi.

"Kalau pakai alternatif pertama, wagubnya nanti diambil dari partai koalisi," ujar Tjahjo.

Sementara alternatif kedua, PDI-P kembali mengusung incumbent Fauzi Bowo. Dengan catatan, kata Tjahjo, wakil gubernurnya harus berasal dari PDI-P. Ia menyadari, bahwa sebagai incumbent nama Foke masih terbilang kuat.

"Kalau pakai alternatif kedua, wagubnya mesti diambil dari PDI-P," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com