Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabung Gas Meledak, 2 Orang Tewas 8 Lainnya Luka

Kompas.com - 16/03/2012, 13:11 WIB
Regina Rukmorini

Penulis

TEMANGGUNG, KOMPAS.com Tabung gas 12 kilogram meledak di rumah Hadi Rusmin (63), warga Desa Coyudan, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Jumat (16/3/2012) dini hari.

Ledakan gas ini menyebabkan satu rumah roboh total, dan dua rumah rusak separuhnya. Dua penghuni rumah, Esti Virya Kholilah (5) dan Sudarti (55), meninggal dunia, dan delapan orang mengalami luka-luka.

Hingga Jumat siang ini, dari delapan orang tersebut, tiga orang masih dirawat di Rumah Sakit Kristen Ngesti Waluyo Parakan, dan lima orang lainnya menjalani rawat jalan. Selain Hadi Rusmin, dua rumah warga lainnya yang terkena ledakan gas adalah rumah milik Asdulah (60) dan Pardi (50).

Rumah yang roboh total adalah milik Asdulah, dan rumah Hadi Rusmin terpaksa dirobohkan karena kondisi bangunannya membahayakan rumah warga lainnya.

Reni (27), salah seorang tetangga Hadi Rusmin, mengatakan, sekitar pukul 01.30, dia mendengar suara ledakan keras dari luar. "Suaranya seperti bom," ujarnya.

Suara ledakan keras itu kemudian diikuti dengan suara gemuruh. Setelah keluar rumah, dia melihat tiga rumah tetangganya sudah rusak berantakan. Menantu Hadi Rusmin, Mualimin (34) yang biasa tidur di lantai dua, sudah terlempar sekitar tiga meter, dan jatuh di dekat rumah Reni.

Sabaniyah (35), salah seorang korban sekaligus istri Mualimin, mengatakan, sebelumnya dia tidak memiliki firasat apa pun terhadap kejadian ini. Saat ditemui, wanita yang tengah hamil enam bulan tersebut masih tampak shock dan sedih karena kehilangan Virya, putrinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com