Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Foke-Nara, Demokrat Tampik Isu Koalisi Pecah

Kompas.com - 26/03/2012, 15:13 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sekretaris DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Irfan Gani menampik adanya perpecahan koalisi partainya dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2012. Menurut Irfan, koalisi partai masih solid mendukung pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli.

Hal itu disampaikan oleh Irfan terkait penarikan dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) atas pencalonan pasangan Foke-Nachrowi. Ia menegaskan, PAN masih memberikan dukungan terhadap pasangan gubernur petahana tersebut. "Saya pikir itu hanya kabar burung saja. Saat ini PAN tetap ada di barisan Foke-Nara," kata Irfan ketika dihubungi, Senin (26/3/2012).

Ia menjelaskan bahwa ada proses panjang di balik terwujudnya sebuah koalisi partai yang mengusung pasangan Foke-Nara ini. Selain itu, komunikasi politik antara Partai Demokrat dan semua partai koalisi termasuk PAN masih terjalin baik. "Komunikasi politik masih solid, tidak ada yang terpecah. Dukungan masih terus pada Foke-Nara," tegas Irfan.

Kendati demikian, ia menganggap gejolak semacam ini wajar terjadi dalam dunia politik. Terlebih lagi jelang Pilkada Jakarta yang menjadi tolok ukur peta kekuatan politik untuk Pemilihan Presiden 2014. "Tidak ada selentingan tersebut. Hal seperti ini memang sering diembuskan pada saat seperti ini," ujar Irfan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com