Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Hujan, Mahasiswa di Banjarmasin Tetap Beraksi

Kompas.com - 30/03/2012, 16:07 WIB
Defri Werdiono

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Hujan yang turun Jumat (30/3/2012) sore, tidak menyurutkan minat dua kelompok mahasiswa di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, berunjuk rasa menolak rencana kenaikan harga bahan minyak.

Aksi oleh kelompok pertama dilakukan sekitar 30 orang dari Badan Eksekutif Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin dan Universitas Islam Kalimantan di halaman Balai Kota Banjarmasin. Sedang kelompok kedua dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kalsel di jalan depan Kantor DPRD Kalsel.

Kedua aksi berlangsung tertib. Di halaman Balai Kota Banjarmasin pengunjuk rasa membubarkan diri setelah sempat berdialog sejenak dengan Wakil Walikota Banjarmasin Irwan Ansyari. Sedang massa HMI sempat salat berjamaan di badan jalan.

Dalam aksinya, BEM Universitas Lambung Mangkurat mengeluarkan lima pernyataan sikap, yakni 100 persen menolak kenaikan harga bahan bakar, percepat realisasi program diversifikasi, transparansi dan nasionalisasi aset energi nasional dan daerah, hentikan kebocoran dana APBD dan APBN, serta jaga stabilitas harga bahan pokok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com