Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Depan Hendardji, Din Ungkap Kriteria Pemimpin

Kompas.com - 25/04/2012, 15:49 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan Bakal calon gubernur DKI Jakarta jalur independen, Hendardji Sopeandji dan Ahmad Riza Patria berkunjung ke Rumah Dakwah PP Muhammadiyah, Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat, Rabu (25/4/2012). Pasangan tersebut kemudian diterima langsung oleh Ketua PP Muhammadiyah, Din Syamsudin.

Din mengatakan, secara organisasi, Muhammadiyah tidak memiliki hubungan dengan partai politik maupun pasangan cagub-cawagub tertentu yang maju dalam Pilkada Jakarta. Meski demikian, organisasinya tetap memiliki kriteria bagi calon pemimpin Jakarta.

"Warga Muhammadiyah cukup cerdas untuk memilih cagub sesuai hati nurani. Kriteria kami tentang kepemimpinan itu masalah nilai, kontrak sosial politik ketika memilih bukan karena membayar, tapi karena nilai, karena kami gerakan Islam, gerakan dakwah, jadi yang ditampilkan harus sesuai akhlak," ujarnya.

Din mengatakan, pihaknya sangat menghargai komitmen pasangan Hendardji-Riza untuk maju sebagai cagub-cawagub. Ia pun berharap jika pasangan tersebut berhasil memimpin Ibu Kota, mampu mengemban amanah bagi warga Jakarta.

"Bukan membangun masjid, tapi menegakkan masjid. Warga Muhammadiyah yang diberi kebebasan, mudah-mudahan ini dibaca," kata Din.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com