Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hidayat Ucapkan Selamat kepada Penyanyi Jalanan

Kompas.com - 03/05/2012, 01:52 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon Gubernur Hidayat Nurwahid hadir dalam perayaan hari ulang tahun Komunitas Penyanyi Jalanan (KPJ) yang dirayakan di Warung Prestasi (Wapres), Bulungan, Jakarta Selatan, Rabu (2/5/2012) malam. Saat diberi kesempatan berbicara di hadapan ribuan pengamen dan anak jalanan yang hadir, Hidayat mengucapkan selamat ulang tahun dan selamat berkarya.

"Kepada seluruh anggota Komunitas Penyanyi Jalanan, saya mengucapkan selamat merayakan ulang tahun yang ke-30. Semoga saudara-saudara semua bisa menjadikan Jakarta semakin bersemangat," kata Hidayat.

Hidayat diberi kesempatan untuk menyampaikan sambutan singkat dalam acara hiburan musik di Wapres Bulungan. Pada kesempatan itu, Hidayat menyampaikan apresiasinya atas kreativitas penyanyi jalanan yang memberi warna bagi kehidupan kota Jakarta.

Sambutan Hidayat ditanggapi salah seorang tokoh KPJ dengan mendendangkan tembang "Kembang Pete" dari Iwan Fals. Para penyanyi jalanan tampak ikut berdendang bersama saat nyanyian tiba pada syair "Semoga hidup kita bahagia, semoga hidup kita sejahtera."

Setelah lagu tersebut, mantan Ketua MPR RI itu diberi kesempatan untuk menyampaikan bingkisan kepada salah seorang tokoh KPJ. Pada kesempatan itu, turut hadir dan menghibur hadirin perwakilan KPJ Surabaya. Sebelum berdendang ia sempat menyindir peran pemerintah dalam menyejahterakan kaum pinggiran.

"Kita bersyukur karena bisa merayakan HUT ke-30 KPJ dalam acara yang demikian meriah dan besar. Juga karena acara besar ini bisa terselenggara tanpa dukungan sedikit pun dari pemerintah," kata perwakilan KPJ Surabaya.

Acara perayaan HUT ke 30 KPJ ini dihadiri oleh ribuan penyanyi dan anak jalanan. Jumlah mereka semakin besar karena kehadiran anggota OI, komunitas penggemar Iwan Fals dan Slankers, komunitas penggemar grup band Slank.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com