Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Faisal-Biem Bangun 1.000 Posko Pemenangan

Kompas.com - 11/05/2012, 17:28 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Enam pasangan dinyatakan lolos sebagai calon gubernur dan wakil gubernur DKI, termasuk pasangan independen Faisal Basri-Biem Benjamin. Tim sukses Faisal-Biem pun telah menyusun strategi pemenangan, yakni membangun 1.000 posko kemenangan di tingkat kelurahan dan kecamatan.

Menurut Koordinator Bidang Hukum dan Advokasi tim sukses Faisal-Biem, Reinhard Parapat, KPU DKI hari ini telah mencetak sejarah penting dalam dunia perpolitikan dan pesta demokrasi.

Lolosnya calon independen, kata Reinhard, bisa menjadi pembelajaran politik yang sangat penting bagi generasi muda, yaitu bahwa calon dari independen juga mampu bersaing dengan calon yang diusung oleh parpol.

"Untuk strategi pemenangan, kami akan membangun 1.000 posko pemenangan di tingkat kelurahan dan kecamatan di lima wilayah Jakarta. Posko ini didirikan untuk meraih dukungan sebanyak mungkin dari warga melalui kelurahan dan kecamatan yang tersebar di seluruh wilayah Jakarta," ujar Reinhard, Jumat (11/5/2012) di Kantor KPU DKI.

Reinhard menambahkan, dana kampanye juga telah disiapkan dan dapat dipertanggungjawabkan transparansinya.

"Sekarang kami sedang mengumpulkan dana kampanye dari para pendukung minimal Rp 20.000. Ribuan orang saat ini telah mentransfer ke rekening dana kampanye," tuturnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com