Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hidayat Siapkan Langkah Taktis Atasi Banjir Jakarta

Kompas.com - 08/06/2012, 09:49 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Hidayat Nur Wahid mengaku telah menyiapkan sejumlah langkah taktis untuk mengatasi banjir di wilayah Ibu Kota, salah satunya dengan mengoptimalkan situ-situ di sekitar Jakarta.

Menurut Hidayat Nur Wahid di Jakarta, Jumat (8/6/2012), salah satu problem serius yang dihadapi warga Jakarta setiap musim hujan adalah banjir.

Meski sudah terjadi bertahun-tahun dan banyak memakan korban jiwa maupun harta,  sepertinya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta belum punya solusi jitu untuk mengatasi banjir.

Hidayat prihatin atas kondisi warga yang menjadi langganan banjir kiriman akibat luapan Sungai Ciliwung karena ia dan keluarganya yang tinggal di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, belum lama ini juga menjadi korban banjir akibat meluapnya Sungai Krukut.

Kepada warga Jakarta yang sering terkena banjir, di antaranya mereka yang bermukim di sekitar bantaran Kali Ciliwung, dan kawasan Bukit Duri, Hidayat mengungkapkan bahwa persoalan banjir tersebut akan menjadi tugasnya untuk diselesaikan apabila ia terpilih sebagai Gubernur Jakarta.

Pada bagian lain, Hidayat menyesalkan sikap Pemprov DKI Jakarta yang terkesan kurang tanggap dalam menangani dan mencegah banjir yang melanda warga Bukit Duri.

"Ini membuktikan belum adanya komunikasi yang baik antara pemprov (DKI) dengan pemerintah daerah tetangga seperti Depok, Bekasi, maupun dengan Pemprov Jawa Barat," papar mantan Ketua MPR tersebut.

Hidayat berjanji, jika dipercaya untuk memimpin Jakarta, ia akan langsung membangun komunikasi intensif dengan pemerintah Kota Depok, Bekasi, dan juga Pemprov Jawa Barat untuk mencari solusi bersama mengatasi banjir kiriman yang kerap melanda warga Jakarta, terutama kawasan di bantaran Sungai Ciliwung.

"Kami akan bekerja optimal dan maksimal, dan kami yakin, banjir akan teratasi dengan cepat dan efektif." ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com