Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suara Masih Di Kelurahan, Hasil Resmi Pilkada Keluar 20 Juli

Kompas.com - 12/07/2012, 17:22 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi mengungkapkan bahwa hasil penghitungan suara resmi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta baru akan diumumkan pada 20 Juli mendatang.

Saat ini, penghitungan masih dilakukan di tingkat kelurahan oleh Panitia Penghitungan Suara (PPS).

Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Kampanye KPU Provinsi DKI Jakarta, Suhartono mengatakan, penghitungan suara di tingkat kelurahan masih berlangsung hingga 14 Juli mendatang. Dilanjutkan penghitungan di tingkat kecamatan pada 15-16 Juli.

"Terus dilakukan secara berjenjang. Penghitungan di tingkat kota atau kabupaten baru kemudian di provinsi dan ditetapkan," kata Suhartono, di Jakarta, Kamis (12/7/2012).

Setelah penghitungan bertahap tersebut, KPU Provinsi DKI Jakarta akan menentukan Pilkada DKI Jakarta 2012 ini akan berlangsung dua putaran atau cukup dengan putaran pertama pada 11 Juli lalu.

Mengingat berdasarkan UU Nomor 29 tahun 2007, pemenang Pilkada DKI Jakarta harus memperoleh suara lebih dari 50 persen.

"Jadi jika suaranya masih di bawah 50 persen, walaupun di posisi teratas tidak bisa ditetapkan sebagai pemenang," jelas Suhartono.

"Yang berhak lolos ke putaran kedua juga yang memperoleh suara terbanyak pertama dan kedua," timbuhnya.

Sebagai ibu kota, Jakarta memang tidak mengacu pada Pasal 46 Peraturan KPU Nomor 16 Tahun 2010 seperti daerah lainnya untuk penetapan pasangan calon terpilih.

Untuk itu, perolehan suara harus di atas 50 persen bukan 30 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com