Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Transaksi Rp 4 Triliun dan 4,5 juta pengunjung Tercapai

Kompas.com - 15/07/2012, 23:23 WIB
Dimasyq Ozal

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai transaksi Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2012 selama 32 hari (14 Juni - 15 Juli 2012) menyentuh angka sekitar Rp 4,2 triliun. Sementara jumlah pengunjung PRJ mencapai 4.501.000 juta.

Total transaksi itu berdasarkan hasil survei dari Departemen MICE D-3 UI bekerja sama dengan JIexpo sebagai penyelenggara PRJ. Sementara jumlah pengunjungnya berasal dari data base panitia penyelenggara sendiri.

Hal tersebut diungkapkan Marketing Director JIexpo Ralph Scheunemann saat menggelar konferensi persi di media center PRJ, Jakarta, Minggu (15/7/2012).

Ralph optimis, kedua angka tersebut masih akan meningkat lagi hingga PRJ ditutup pada pukul 23.00 atau sekaligus PRJ berakhir pada hari ini.

"Transaksi tersebut masih bisa meningkat lagi dari informasi yang saya ungkapkan tersebut. Dan kelihatannya, malam ini, bakal ada penambahan jumlah pengungjung mencapai sekitar 160.000 orang," kata Ralph.

Menurut Ralph, dari total transaksi tersebut, 50 persennya masih didominasi sektor otomotif. "Perusahaan-perusahaan motor sangat banyak sekali transaksinya, sudah seperti kacang goreng, bahkan hingga mencapai 13.000 unit. lalu diikuti oleh transaksi multi produk," kata Ralph.

Terlebih lagi, banyak perusahaan-perusahaan multi internasional yang tahun-tahun sebelumnya tidak pernah mengikuti PRJ, namun tahun ini ikut serta buka stan, seperti Ducati, Nissan, Big Cola, Benelli. dan lainnya.

Ia pun merasa bangga melihat tercapainya target tersebut baik dari segi pengunjung maupun nilai transaksinya.

Menurutnya, acara PRJ ini sudah berhasil mempertemukan antara pembeli dan penjual dengan kuantitas yang fantastis. Itu artinya, lanjut Ralph, roda perekonomian Jakarta pun berjalan dengan baik sekalipun Indonesia masih terkena dampak dari krisis global.

"Delegasi dari Spanyol dan China bertemu saya di kantor saya (PRJ), sampai terheran-heran dengan banyaknya jumlah pengunjung yang datang ke PRJ dan itu berbeda dengan event sejenis di negara mereka," katanya.

Kepada Kompas.com pada pertengahan PRJ 2012 (1/7/2012), lalu, Ralph mengatakan, total transaski PRJ sudah melewati angka 1,5 trliun dan total pengunjungnya sebanyak 1,8 juta.

Saat itu, Ia optimis angka tersebut masih bisa meningkat. Adapun, nilai transaski dan pengunjung pada PRJ 2011 lalu, mencapai Rp 3,7 triliun dan 4,1 juta pengunjung.

Pameran terbesar se-Asia Tenggara ini melibatkan 2.650 perusahaan dengan 1.300 stan pameran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com