Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Ramai, Stasiun Senen Dibuat Nyaman

Kompas.com - 13/08/2012, 15:09 WIB
Joe Leribun

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemudik sudah mulai memadati Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, pada H-6, Senin (13/8/2012) ini. Parkiran stasiun itu pun dipenuhi dengan kendaraan yang mengantarkan para pemudik. Meski begitu, PT KAI tetap berupaya membuat nyaman para pemudik.

Ramainya para pemudik sudah tidak tertampung lagi di ruang tunggu. PT KAI pun sudah mengantisipasi dengan memasang tenda tambahan bagi para pemudik.

Agar para pemudik tidak bosan, disediakan televisi layar datar. Tak hanya itu, disediakan pula posko kesehatan yang jumlah toiletnya ditambah.

Pantauan Kompas.com, hingga kini antrean pemudik masih terbilang tertib. Sebab, tahun ini PT KAI menambah sebelas rangkaian kereta untuk menampung para pemudik.

Humas PT KAI Daerah Operasi I Mateta Rizalulhaq memprediksi lonjakan di Stasiun Senen akan terjadi pada H-3. Meski begitu, jumlah pemudik tahun ini menurun dibanding tahun sebelumnya karena tak ada penumpang berdiri.

"Dari H-10 sampai H-7, sudah 58 ribu pemudik ke daerah Jawa Timur dan Jawa Tengah," ujarnya.

Selain itu, kata Mateta, agar kenyamanan dan keamanan penumpang tetap terjaga, setiap satu kereta dikawal satu anggota Brimob, anggota TNI dan polisi khusus kereta api.

"Total seluruhnya ada 750 personel gabungan," imbuhnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com