Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ledakan di Depok, Seorang Pria Kabur dengan Sepeda Motor

Kompas.com - 09/09/2012, 08:47 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Saksi mata melihat ada dua orang pria yang kabur dari lokasi kejadian beberapa saat setelah ledakan terjadi di sebuah rumah petak di Jalan Nustara Raya, Beji, Depok, Jawa Barat, Sabtu (8/9/2012) malam. Namun, menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, kedua pria itu kabur sebelum ledakan terjadi.

Rikwanto menuturkan, dari kesaksian salah satu korban ringan bernama yakni Mulyadi Tofik, korban yang baru pulang kerja melihat dua unit motor Honda Grand yang bertamu ke salah satu warga, sebut saja Mr. X. Tidak lama kemudian, pada pukul 21.22, saksi melihat seorang teman Mr. X meloncat dari pagar dan satu orang lagi pergi menaiki motor.

"Setelah itu 5 menit kemudian terjadi ledakan yang diduga bersumber dari kamar Mr. X, yang belum diketahui identitasnya ini," ujar Rikwanto dalam pesan singkatnya, Minggu (9/9/2012).

Ledakan yang diduga bom itu terjadi di Jalan Nusantara, Depok, itu mengakibatkan seorang pria di dalam rumah petak sumber ledakan terluka parah. Pria yang belum diketahui identitasnya itu masih dirawat di RS Polri Sukanto, Jakarta Timur. Dua orang lainnya, yakni Mulyadi Tofik dan Bagus Kuncoro, mengalami luka ringan.

Polisi sudah memeriksa delapan orang saksi di Markas Polres Kota Depok sejak semalam. Tim Gegana juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti seperti senjata api, granat, dan bahan peledak di lokasi kejadian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com