Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Buruh Blokade Kawasan Industri Pulogadung

Kompas.com - 03/10/2012, 09:38 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comRibuan buruh yang tergabung dalam Majelis Pekerja dan Buruh Indonesia (MPBI) turut meramaikan aksi mogok nasional, Rabu (3/10/2012). Sekitar pukul 07.00 WIB, ribuan buruh ini memblokade akses masuk ke Kawasan Industri Pulogadung, Cakung, Jakarta Timur.

Semula, para buruh berkumpul di area dalam kawasan industri untuk berkonsolidasi. Aksi para buruh ini tak lepas dari pantauan aparat kepolisian, baik dari Polres Jakarta Timur maupun Polsek Cakung. Mereka menggelar aksi unjuk rasa di akses masuk kawasan industri.

Para buruh menutup empat akses masuk ke kawasan industri, yaitu dari Jalan  Kawasan Industri Pulogadung, Cakung; Jalan Buaran, Pulogadung; Pulogadung Trade Center; dan Jalan Bekasi Raya. Pengguna kendaraan bermotor yang hendak melintas diinstruksikan para buruh untuk memutar balik dan mencari jalur alternatif. Insiden perlawanan sempat dilakukan seorang pengendara motor. Namun, situasi tersebut berhasil diredam.

Hingga pukul 09.00 WIB, aksi para buruh masih berlangsung. Beberapa kelompok buruh yang semuanya menggunakan kendaraan roda dua tampak mulai berdatangan. Namun, mereka masih menanti kelompok buruh lainnya yang rencananya turut menjalankan aksi di kawasan tersebut.

Mogok nasional yang dilakukan buruh kali ini merupakan puncak konsolidasi para buruh sejak berbulan-bulan lalu. Mereka menuntut pemerintah, dalam hal ini Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, untuk menetapkan upah layak dan menghapuskan sistem kerja outsourcing

Ikuti perkembangan terkait demo buruh hari ini dalam topik "Demo 3 Juta Buruh"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com