Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelajar Tanah Abang Deklarasi Damai Antitawuran

Kompas.com - 05/10/2012, 16:56 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah sekolah yang berada di Kecamatan Tanah Abang menggelar deklarasi damai antitawuran. Kegiatan ini merupakan kesepakatan dari para siswa sekolah tersebut untuk menghentikan aksi brutal yang kerap terjadi.

Kapolsektro Tanah Abang, AKBP Suyudi, mengatakan, tawuran antarpelajar ini tidak semestinya terjadi. Dia mengingatkan pada para pelajar mengenai kewajiban untuk belajar dan berkarya bukan justru mengumbar kekerasan di jalanan.

"Jangan lagi tawuran. Belajar dan lakukan kegiatan positif untuk masa depan kalian," kata Suyudi saat kegiata Ikrar damai pelajar se-Tanah Abang dan Larangan Tawuran di Pintu Biru Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (5/10/2012).

Dalam kesempatan itu, perwakilan pelajar dari sekolah yang ada di Kecamatan Tanah Abang menandatangani kesepakatan antitawuran yang disaksikan oleh Wakapolrestro Jakarta Pusat dan guru-guru sekolah tersebut. Beberapa sekolah yang ikut deklarasi di antaranya SMA Negeri 24, SMK Muhammadiyah 6, SMP Strada, SMP 70.

Tidak hanya itu, para pelajar ini juga secara bersamaan membacakan ikrar antitawuran yang ditandatangani tersebut. Pihak kepolisian juga memajang beberapa barang bukti tawuran antarpelajar berupa senjata tajam seperti celurit, golok, samurai dan gir sepeda yang diikat dengan sabuk.

Berita terkait dapat diikuti di topik : TAWURAN BERDARAH

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com