Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa KTP DKI, Tak Bisa Punya Kartu Jakarta Sehat

Kompas.com - 10/11/2012, 16:23 WIB
Luthfie Febrianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kartu Jakarta Sehat, yang diluncurkan hari ini, hanya dapat dimiliki oleh penduduk yang memiliki KTP DKI Jakarta. Warga yang tidak memiliki KTP Jakarta tidak dapat mengajukan permintaan untuk mendapatkan kartu tersebut.

Gubernur DKI Joko Widodo mengatakan, biaya pembuatan kartu tersebut diambilkan dari APBD DKI Jakarta. Dengan demikian, warga Jakarta memiliki hak untuk menikmati kemudahan berobat secara gratis dengan kartu tersebut.

"Yang tidak memiliki KTP DKI tidak bisa memiliki kartu itu. Ini, kan, anggaran DKI sehingga kartunya juga kartu DKI," kata Jokowi saat menghadiri pemberian kartu sehat secara simbolis kepada warga Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (10/11/2012).

Hari ini Jokowi meluncurkan Kartu Jakarta Sehat di enam kelurahan. Di Kelurahan Pademangan Timur, Jakarta Utara, Jokowi meluncurkan 497 Kartu Jakarta Sehat. Selain di Pademangan, kartu sehat juga diluncurkan di Kelurahan Bukit Duri (Jakarta Selatan) sebanyak 502 kartu, Kelurahan Marunda (Jakarta Utara) sebanyak 494 kartu, Tanah Tinggi (Jakarta Pusat) sebanyak 503 kartu, Tambora (Jakarta Barat) sebanyak 504 kartu, dan Manggarai (Jakarta Selatan) sebanyak 505 kartu.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menerbitkan 4 juta lembar Kartu Jakarta Sehat secara bertahap. Warga yang memiliki kartu tersebut dapat berobat gratis di 340 puskesmas dan 88 rumah sakit (kelas tiga) yang sudah menjalin kerja sama dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

Berita terkait dapat dilihat di topik 100 Hari Jokowi-Basuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com