Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patroli Banjir, Polisi Gunakan Perahu Kayu

Kompas.com - 13/11/2012, 21:19 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Musim hujan di Jakarta kerap diwarnai dengan banjir yang melanda sejumlah wilayah Ibu Kota. Lalu apa kira-kira antisipasi Polda Metro Jaya menghadapi hal ini?

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan, pihak kepolisian telah menyiapkan patroli dengan perahu kayu.

"Hal ini dikarenakan perahu karet lebih rawan rusak," ungkap Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Selasa (13/11/12).

Rikwanto menjelaskan bahwa Polda Metro Jaya telah memiliki beberapa perahu kayu rakitan.

"Bisa juga meminjam perahu milik nelayan," ujarnya.

Selain untuk evakuasi warga, patroli kala banjir ini juga ditujukan untuk mengawasi keamanan.

"Karena di kala banjir masih suka ada yang memanfaatkan kesempatan untuk melakukan pencurian," tuturnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com