Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

300 Rumah di Soreang Terendam 2,5 Meter

Kompas.com - 19/11/2012, 11:13 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com — Setidaknya 300 rumah di Kompleks Cincin Permata Indah, Desa Gandasari, Kecamatan Ketapang, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut sejak Minggu kemarin.

"Kalau untuk di Kompleks CPI (Cincin Permata Indah) itu ada 300-an rumah yang terendam," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Udjawala Prana Sigit, ketika dihubungi melalui telepon selulernya, Senin (19/11/2012) dini hari.

Sigit belum dapat memastikan penyebab dari banjir bandang di Kompleks CPI tersebut. Sebelumnya tersiar kabar bahwa penyebab dari banjir tersebut adalah jebolnya tanggul yang ada di kompleks itu. "Cincin itu kan perumahan. Tanggul jebol enggak ada itu. Lebih karena curah hujan tinggi," kata dia.

Sementara itu, salah seorang warga setempat, Evayes (40), menuturkan, ketinggian air mencapai 2,5 meter. "Jam 8 malam itu ketinggian air sudah mencapai 2,5 meter. Saya langsung suruh keluarga naik ke lantai atas untuk berlindung," kata Evayes.

Evayes merasa kejadian banjir kali ini merupakan banjir terparah yang menerjang kawasan tersebut selama dua tahun terakhir. "Ini paling parah, selama saya tinggal di sini," kata Evayes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com