Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengunjuk Rasa Tutup Jalan Gatsu dan Tol Dalam Kota

Kompas.com - 14/12/2012, 09:35 WIB
ING

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Ribuan orang perangkat desa yang menggelar aksi di depan Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/12/2012) pagi, menutup dua ruas Jalan Arteri Gatot Subroto dan Tol Dalam Kota. Demikian informasi yang disampaikan melalui akun Twitter @TMCPoldaMetro.

"Pengunjuk rasa dari perangkat desa saat ini masih menutup dua ruas jalan arteri dan tol di depan Gedung DPR/MPR," demikian informasi yang disampaikan pada pukul 09.03 WIB.

Sementara itu, pantauan Kompas.com, massa dari Persatuan Perangkat Desa Seluruh Indonesia (PPDI) memasuki setengah halaman di depan kolam air mancur gedung parlemen. Barikade kawat berduri sudah disiapkan aparat kepolisian. Massa pun hanya bisa berdiri di balik kawat berduri itu. Terlihat pula pagar setinggi 2 meter yang sudah dirobohkan demonstran.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com