Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengais Rejeki dari Luapan Ciliwung

Kompas.com - 24/12/2012, 18:29 WIB
Aditya Revianur

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Luapan kali Ciliwung yang menyebabkan sejumlah permukiman warga terendam meresahkan. Namun, hal itu tidak berlaku bagi para pemulung yang mengais sampah di bawah jembatan Tebet, Jakarta Selatan. Mereka justru mengaku mendapatkan berkah karena sampah yang menyangkut di bawah jembatan. "Tadi ada dompet bekas yang nyangkut, lumayan mas bisa dijual ke pengepul,"ujar Sugeng, seorang pemulung, di Jembatan Tebet, Jakarta, Senin (24/12/2012).

Sugeng mengatakan, banyak sampah yang bernilai ekonomis yang turut menyangkut saat Sungai Ciliwung meluap. Selain dompet, ada pula busa bekas, botol minuman kemasan, kain berbentuk sarung maupun kaos. Ia mengaku mulai memulung di tempat itu dari siang hingga senja tiba. Sebelumnya, ia memulung di Manggarai hingga Tebet.

"Saya kadang ke sini (Jembatan Tebet) kalau airnya naik dan arusnya tenang. Tapi kalau arusnya kencang saya tidak berani ambil Sampah," terangnya.

Ketika disinggung wacana pemulung akan digaji oleh Pemrov DKI, ia pesimis. Menurutnya, pemulung tidak terorganisasi. Pemulung, lanjutnya, mencari ladang pemasukan dengan berpencar. "Gimana mau ngegaji kita, mulung aja itu tempatnya juga gak tentu? Pemulung kan beda ama orang kantoran yang bisa digaji," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com