Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Rendam 2.383 Rumah di Jambi

Kompas.com - 26/12/2012, 14:09 WIB
Ahmad Arif

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Banjir merendam sekitar 2.383 rumah di Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, akibat meluapnya anak Sungai Batanghari, Sei Batang Bungo.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Pirwo Nugroho, di Jakarta, Rabu (26/12/2012), mengatakan, banjir terjadi sejak 24 Desember 2012 hingga sekarang. Sekitar 2.383 rumah terendam banjir hingga 1-2 meter yang tersebar di 11 desa, 4 kecamatan, di Kabupaten Bungo.

Rumah yang terendam tersebar di empat kecamatan. Di Kecamatan Batin, rumah yang terendam berada di Desa Taman Agung sebanyak 411 unit, Desa Manggis 218 unit, dan Desa Purwabakti 160 unit.

Di Kecamatan Pasar, banjir merendam 641 rumah di Desa Ekajaya, 276 rumah di Desa Tanjung Gedog, 60 rumah di Desa Batang Bungo, dan 35 rumah di Desa Bungo Timur. Sementara di Kecamatan Muko-Muko Batin VII, banjir merendam 29 rumah di Desa Tebat, 22 rumah di Desa Tabang Tinggi, dan 31 rumah di Desa Jalo. Di Kecamatan Bungo Dani, sebanyak 501 rumah di Desa Sei Pinang terendam air.

Sutopo mengatakan, para petugas dari BPBD Kabupaten Bungo, BPBD Provinsi Jambi, TNI, Polri, SARDA, Tagana, Dinas Kesehatan dan SKPD lain masih melakukan penanganan darurat. Proses pendataan masih dilakukan.

Menurut Sutopo, wilayah di daerah aliran sungai (DAS) Batanghari hampir setiap tahun terjadi banjir. Hujan yang deras dan kerusakan DAS Batanghari telah menyebabkan wilayah di Provinsi Jambi makin rentan dengan banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com