Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyek PAS Akan Kurangi 10 Daerah Rawan Genangan

Kompas.com - 28/12/2012, 13:06 WIB
Neli Triana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Selain proyek Kanal Banjir Timur dan Kanal Banjir Barat yang sudah dibangun Kementerian Pekerjaan Umum untuk mengurangi daerah rawan genangan, proyek normalisasi Kali Pesanggrahan, Angke, dan Sunter (PAS) yang sedang berlangsung sampai akhir Desember ini nantinya ditargetkan akan mengurangi 10 titik lokasi rawan genangan.

"Jadi, proyek-proyek kami berjalan dalam kurun waktu berbeda. Ada yang sedang sama-sama berlangsung, ada yang sudah selesai, dan ada yang masih dalam proses perencanaan. Proyek PAS termasuk yang sedang berjalan dan ditargetkan selesai pada 2014 nanti," kata Menteri PU Djoko Kirmanto, Kamis (27/12/2012) kemarin.

Untuk program pembangunan/peningkatan Cengkareng Drain, Sunter Hilir, dan Muara Banjir Kanal Barat yang terangkum dalam program JUFMP/JEDI, direncanakan mulai dilakukan pada tahun 2013 yang tinggal beberapa hari lagi.

Data dari Kementerian PU, program JUFMP/JEDI jika terealisasi dan terselesaikan pada tahun 2016 akan dapat mengurangi lagi 20 lokasi rawan tergenang. Total untuk proyek BKB, BKT, PAS, dan JUFMP/JEDI ditargetkan akan mengurangi daerah rawan genangan hingga 52 lokasi.

"Jakarta memiliki 78 daerah rawan genangan. Sampai akhir 2012, karena yang baru selesai adalah BKB dan BKT, masih ada 56 lokasi genangan," lanjut Djoko.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com