Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir 95 Cm, Tol Tangerang-Merak Ditutup

Kompas.com - 10/01/2013, 05:06 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Banjir akibat luapan Sungai Ciujung, Kabupaten Lebak, Banten, terus meninggi hingga menggenangi ruas Tol Jakarta-Merak. Akibatnya, ruas tol sementara ditutup bagi kendaraan apa pun dan arus lalu lintas dialihkan.

"Imbas banjir 95 cm di Km 58-59, Tol Tomang arah ke Merak atau sebaliknya sementara ditutup mulai Km 38-60," demikian informasi Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Kamis (10/1/2013) pukul 04.20 WIB.

Kendaraan dari arah Jakarta yang akan menuju ke Merak dialihkan ke jalur arteri. Arus kendaraan diarahkan untuk keluar di exit tol Km 38 Balaraja Barat.

Sementara arus kendaraan dari Merak yang akan menuju Tomang diarahkan ke arteri lewat Km 60 Tol Ciujung.

Saat ini, jalan tol terutama di Km 57, juga dipenuhi tenda-tenda yang dibangun masyarakat seadanya sebagai lokasi pengungsian. Banjir di permukiman warga dilaporkan bahkan mencapai 1 hingga 2 meter mencapai atap rumah.

Menurut informasi ACT for Humanity yang dilansir di layanan microblogging Twitter, data sementara tercatat 2.962 rumah terendam dan 2 orang meninggal dunia akibat banjir di Lebak, Banten. Bahkan, 1.500 jiwa di Kecamatan Patia saat ini terjebak banjir sehingga perlu segera mendapat bantuan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com