Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat Bayi Sumbing Ditemukan dalam Plastik

Kompas.com - 15/02/2013, 19:07 WIB
Alfiyyatur Rohmah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mayat bayi ditemukan dalam kantong plastik oleh petugas kebersihan. Bayi tersebut berbibir sumbing dengan ari-ari masih menempel.

Bayi tak bernyawa itu ditemukan petugas Dinas Kebersihan, Mukhsin (32), sekitar pukul 10.00 WIB. Bayi tersebut berada di dalam selokan di perumahan imigrasi, Jalan Daan Mogot kilometer 14, Cengkareng Barat, Jakarta Barat.

"Tadi pagi ditemuin dalam kantong plastik putih kehijau-hijauan," kata AKP Khoiri, Kanit Reskrim Polsek Cengkareng saat dihubungi Kompas.com, Jumat (15/2/2013).

Khoiri menduga bayi tersebut baru dilahirkan. Selain itu, di tubuh bayi masih ada darah setelah dilahirkan. Bayi perempuan itu juga menderita cacat sumbing di bagian tengah bibirnya.

Sampai saat ini, kata Khoiri, pihak kepolisian belum mengetahui orangtua bayi tersebut. Sedangkan jasad bayi sudah dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, untuk diautopsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com