Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Minta PPATK Kawal Proyek Pemprov DKI

Kompas.com - 19/03/2013, 15:08 WIB
Indra Akuntono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meminta Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) ikut melakukan pengawasan pelaksanaan proyek Pemerintah Provinsi DKI. Jokowi menyampaikan langsung permintaan tersebut kepada Kepala PPATK Muhammad Yusuf.

Jokowi berkunjung ke kantor PPATK, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2013). Pertemuan keduanya berlangsung lebih dari sejam dan tertutup.

Seusai pertemuan, Jokowi menyampaikan bahwa dirinya datang ke PPATK sekaligus memenuhi undangan dari Yusuf. Dalam pertemuan itu, agenda perbincangan difokuskan pada keterlibatan PPATK dalam pengawasan proyek-proyek besar yang dijalankan Pemprov DKI.

"Kita sharing, mungkin saja kita bisa dibantu dari sisi pengawasan, terutama untuk proyek yang besar-besar," kata Jokowi.

Sementara Kepala PPATK Muhammad Yusuf menyambut baik kedatangan Jokowi. Baginya, manajemen proyek yang transparan di DKI dapat menjadi modal untuk terwujudnya perubahan pelaksanaan program yang akuntabel dan transparan.

"Ini pendekatan untuk kepentingan negeri supaya kita bisa lihat perubahan," ujar Yusuf.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com