Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stasiun UI Kembali Layani KRL

Kompas.com - 29/05/2013, 18:31 WIB
Agnes Rita Sulistyawaty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah proses pembongkaran kios di Stasiun Universitas Indonesia selesai, PT KAI dan PT KAI Commuter Jabodetabek kembali mengoperasikan stasiun itu untuk kegiatan naik dan turun penumpang KRL.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Sukendar Mulya, Rabu (29/5/2013), mengatakan, KRL kembali berhenti di Stasiun Universitas Indonesia mulai pukul 16.15.

"Kereta pertama yang berhenti dari arah Jakarta menuju Bogor adalah kereta nomor 546. Adapun KRL pertama dari arah Bogor tujuan Jakarta yang berhenti di stasiun ini adalah kereta nomor 567," kata Sukendar.

Pemberhentian kembali KRL dilakukan setelah kondisi di stasiun itu kembali kondusif. Sebelumnya, sejak pagi hingga sore, tidak ada KRL yang berhenti di stasiun itu. Petugas melakukan pembongkaran 81 kios yang ada di stasiun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com