Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Cisadane, Membangkitkan Budaya Masyarakat Tangerang

Kompas.com - 13/06/2013, 10:21 WIB

”Selain dimeriahkan dengan 2.600 letupan kembang api, di atas sungai ini juga akan dimeriahkan dengan permainan cahaya sinar laser. Di sepanjang sungai ini akan dipasang lampion. Kalau kembang api dan lampion dipasang siang hari, rasanya tidak meriah dan kurang afdal,” kata Reza.

Sebanyak 300 lampion warna-warni dipasang, 150 lampion di antaranya dipasang di bagian turap Cisadane dan 150 lainnya di sepanjang Jalan Letda Dadang Suprapto. Selain itu, replika naga raksasa sepanjang 35 meter dengan diameter 1 meter dipasang di punggung jembatan Gerendeng.

Festival ini akan diisi, antara lain, dengan lomba adu cepat perahu naga, lomba dayung tingkat nasional, membuat bacang terbesar, mengikat bacang, dan perahu hias. Tak lupa pameran produk-produk dan kuliner khas Benteng (sebutan daerah Tangerang), seni budaya tradisional berupa liong, barongsai, gambang keromong, dan lain-lain.

Penyelenggaraan tahun ini adalah perayaan ke-10 kali sejak tahun 2003. Wakil Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, festival ini akan terus digelar sebagai upaya melestarikan keragaman budaya yang ada di Kota Tangerang. Keragaman sebuah kota yang dihuni pendatang dari China, Betawi, Jawa, dan kelompok etnis lainnya. Dengan adanya festival ini, masyarakat juga diajak untuk menjaga kebersihan Sungai Cisadane sekaligus menjaga, memelihara, dan melestarikan budaya setempat.

Penasihat Panitia Perayaan Peh Cun dari Boen Tek Bio, Sugianto, mengatakan, festival ini ingin menghidupkan kembali dan melestarikan kekayaan budaya Peh Cun seperti yang dilakukan puluhan tahun lalu.

Festival Cisadane sudah menjadi ikon bagi Pemerintah Kota Tangerang dalam memberdayakan kebudayaan Tionghoa di daerah ini sekaligus melestarikan Sungai Cisadane. Tradisi ini akan terus dipertahankan dengan cara terus-menerus menggelar Festival Cisadane. Tak muluk-muluk. Paling tidak, pelestarian budaya dan wisata bahari Sungai Cisadane bisa menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan dalam dan luar negeri mengunjungi Kota Tangerang.(pingkan elita dundu)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com