"Jakmania, suporter sepak bola di mana pun, kalau ada pas pertandingan, ya semuanya santun. Teriak-teriak boleh, memberikan dukungan boleh, tapi menghargai tamu yang datang. Jangan sampai tamu yang datang malah dilempar batu," kata Jokowi di Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (24/6/2013).
Jokowi mengatakan perlunya menjaga dan membangun kembali suatu budaya yang baik. Selain itu, Jokowi berencana akan mengumpulkan toko-tokoh (sesepuh) dari Jakmania terkait hal tersebut. "Nanti akan saya kumpulkan lagi," ujar Jokowi.
Berdasarkan keterangan dari pihak kepolisian, aksi pelemparan batu terhadap bus rombongan Persib dilakukan sekitar 20 sampai 25 orang memakai kendaraan bermotor dengan berbagai jenis. Awalnya, para pelaku tengah nongkrong di Halte Transjakarta Jamsostek. Para pelaku yang mengenakan tutup muka itu tiba tiba berteriak-teriak sambil melempari bus rombongan Persib yang melintas.
Merasa belum puas, mereka menyeberang ke arah Polda Metro Jaya untuk mencegat kembali bus Persib. Tetapi, kelompok penyerang tersebut tidak bisa mencegat rombongan Persib.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.