"Masih kita kaji lagi supaya tidak makin menjamur pedagang kaki limanya. Jangan sampai setelah diadakan pasar malam, PKL malah meningkat," kata Krisdianto saat membuka acara Festival Wisata Jatinegara di Pasar Rawabening, Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu (21/9/2013).
Krisdianto menambahkan, ia akan memilih lokasi pasar malam yang tak jauh di permukiman padat penduduk. Ia juga masih menunggu petunjuk Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, untuk mengadakan kegiatan pasar malam di setiap wilayah tersebut.
"Saya belum tahu petunjuk Gubernur, apakah satu wilayah satu pasar malam atau satu kecamatan satu. Hari Senin nanti dirapatkan dengan Pak Gubernur. Pak Gubernur akan meminta masukan dari setiap wilayah mengenai pasar malam," ujarnya.
Sebelumnya, Jokowi berencana untuk mengadakan pasar malam di setiap wilayah. Pasar malam tersebut terinspirasi dari Pasar Malam Ngarsopuro, Surakarta, yang selalu diadakan setiap tahun. Hal ini bertujuan menyediakan ruang bagi para PKL untuk menjajakan barang-barang dagangannya. Oleh karena itu, Pemprov DKI Jakarta sedang mengkaji acara pasar malam tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.