Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerbangan Pertama Citilink dari Halim Alami "Delay"

Kompas.com - 10/01/2014, 08:20 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Pada hari pertama Bandara Udara Halim Perdanakusuma melayani penerbangan komersial terjadwal, jadwal keberangkatan pesawat tujuan Malang mengalami perubahan. Penerbangan pertama ini pun mengalami penundaan atau delay.

"Saya pesan tiket untuk jam 12.15 WIB maskapai penerbangan Citilink di Bandara Soekarno-Hatta. Kemarin baru dikabari bahwa penerbangan beralih ke Halim Perdanakusuma dan jam take off pukul 07.30 WIB," kata penumpang tujuan Malang, Aditya Perdana, kepada Antara News di Jakarta, Jumat (10/1/2014).

Aditya mengatakan, akibat perpindahan jadwal penerbangan itu, dia harus menginap di kantornya, di kawasan Tebet, guna mengefektifkan waktu. "Saya tinggal di Serpong, bersama kakak saya. Begitu tahu penerbangan pindah ke Halim Perdanakusuma, saya memutuskan berangkat dari kantor supaya lebih dekat," kata dia.

Sementara itu, untuk pelayanan di Bandara Halim, Aditya mengkritik minimnya rambu-rambu penunjuk arah ke ruang tunggu Bandara Halim Perdanakusuma. Dia berharap PT Angkasa Pura II selaku pengelola bandara bisa segera membenahi hal tersebut untuk memudahkan penumpang.

Penumpang tujuan Malang, Iwan, mengaku mengalami kesulitan akibat jadwal penerbangan Citilink yang berubah. "Ini saya kira bisa membikin kacau karena jadwal berubah. Estimasi waktu penumpang pasti jadi kacau," kata Iwan.

Terkait perpindahan penerbangan Citilink ke Halim Perdanakusuma, Iwan mengaku telah mengetahuinya lebih dulu dari berita dan media sosial. Citilink sendiri baru menghubunginya pada satu hari menjelang keberangkatan penumpang.

Berdasarkan pantauan, hingga pukul 07.30 WIB, penumpang belum juga diberangkatkan. Menurut petugas maskapai penerbangan Citilink, penerbangan akan dilakukan pukul 08.15 WIB.

Sementara itu, sejak pagi hari, jalan-jalan protokol mengarah Bandara Halim Perdanakusuma, seperti Cawang, MT Haryono, dan Cililitan dijaga oleh aparat kepolisian. Petugas kepolisian terlihat berupaya mengurai kepadatan yang mengarah ke area Bandara Halim Perdanakusuma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Megapolitan
Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Megapolitan
Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Megapolitan
Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Megapolitan
Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi 'Online' dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi "Online" dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Megapolitan
Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

Megapolitan
Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Megapolitan
Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

Megapolitan
Pemudik Keluhkan Sulit Cari 'Rest Area', padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Pemudik Keluhkan Sulit Cari "Rest Area", padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Megapolitan
Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Megapolitan
Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Megapolitan
Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Megapolitan
Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com